Inilah Risiko Kesehatan yang Bisa Terjadi pada Anak Muda

Nur Rina Chairani - Dian Yuni Pratiwi 
15 Desember 2017


Bernas.id - Walau dunia kedokteran telah begitu majunya dan sistem keamanan kendaraan begitu canggihnya, tetap saja masih ada risiko kesehatan yang sangat nyata bagi semua orang. Tak terkecuali yang berusia muda dengan kondisi fisik yang masih bagus dan kuat.
Semua ini bisa dipicu oleh sejumlah perilaku berisiko yang dapat mengakibatkan cedera serius, penyakit dan bahkan kematian dini para generasi muda. Diantaranya adalah :
1. Kecelakaan
Kecelakaan masih menjadi risiko konstan untuk kaum muda. Mayoritasnya karena kecelakaan mobil yang banyak disebabkan oleh kurangnya pengalaman atau perilaku berisiko saat mengemudi.
2. Rokok
Walau telah banyak peringatan tentang bahaya merokok, tampaknya masih banyak pemuda yang melakukannya karena masih adanya persepsi bahwa merokok adalah lambang kedewasaan. Biasanya baru sadar saat mereka telah dirawat karena kanker yang mereka dapatkan.
3. Obesitas
Makanan siap saji yang dalam beberapa dekade ini telah jadi bagian gaya hidup anak muda, sedikit banyak membuat mereka mengalami obesitas. Makanan olahan yang memiliki nilai gizi sedikit, dan banyak mengandung bahan berbahaya memiliki andil dalam banyak penyakit serius seperti tekanan darah tinggi, stroke, diabetes, dan penyakit jantung. Tingkat obesitas ini terus meningkat 3 kali lipat dari tahun 1970.
4. Kurangnya Olahraga
Bagaimanapun olahraga sangat penting untuk menjaga kesehatan. Olahraga memiliki manfaat untuk mengontrol tekanan darah tinggi. Dengan cukup olahraga, bisa mengurangi risiko di kemudian hari untuk penyakit jantung, diabetes, dan masalah kesehatan lainnya. Data statistik menunjukkan bahwa hanya 36% orang muda yang terlibat olahraga secara teratur.
5. Kurangnya melatih kekuatan
Penelitian terbaru mengungkap bahwa latihan kekuatan bermanfaat bagi kesehatan pada usia berapa pun. Setidaknya dua kali seminggu. Sayangnya data menunjukkan hanya 26% anak muda yang terlibat dengan latihan ini.
6. Asuransi Kesehatan
Banyak sekali kaum muda yang belum punya asuransi kesehatan. Bisa jadi karena mereka masih merasa sehat dan kuat. Tidak adanya asuransi ini menjadi penghalang untuk mereka mendapat perhatian medis yang dibutuhkan. Padahal biaya kesehatan saat telah sakit akan sangat mahal. Tentu saja akhirnya mereka menghindari pemeriksaan medis karena kurang mampu.
7. Perasaan tak terkalahkan
Orang-orang muda sangat percaya bahwa mereka masih jauh dari kematian, sehingga mereka merasa tak terkalahkan dan cenderung banyak menyepelekan tanda-tanda masalah kesehatan yang datang padanya.
Apa pun peringatan tentang bagaimana mengemudi dengan cara aman, bahwa merokok adalah berbahaya, juga dengan penyalahgunaan narkoba dan alkohol, mereka selalu yakin dengan kemudaannya bahwa bisa mengatasi semuanya. Merasa yakin bisa bertahan saat mencoba narkoba. Hal inilah yang tentunya menjadikan mereka berada dalam zona risiko akan bahayanya kesehatan mereka sendiri.
Semoga setelah membaca ini, para anak muda akan menghindari dan mengubah kebiasaan hidup yang berisiko

Comments

Popular Posts